Telp : 087800075898 / WA : 6287800075898 tya.crenzt@gmail.com BUKA : SEL 08.00 - 17.00 WIB :
Harga dan Spesifikasi Yamaha R15

Harga dan Spesifikasi Yamaha R15

Yamaha mengklaim All New R15 memiliki performa mesin terbaik di kelasnya. Kemampuan ini tak lepas dari teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang membuat keluaran torsi merata pada setiap putaran mesin. Selain itu, tersedia pula fitur Assist dan Slipper Clutch yang biasanya kita jumpai pada motor bermesin besar atau moge. Masih banyak kelebihan yang dimimiliki motor sport terbaru ini, dan semua kelebihan tersebut bisa brosisi lihat pada artikel spesifikasi dan harga All New Yamaha R15 berikut ini.

Spesifikasi dan Harga All New Yamaha R15 2021

Spesifikasi All New Yamaha R15

Dimensi 1.990 X 725 X 1.135 mm
Tinggi Tempat Duduk 815 mm
Jarak Sumbu Rod 1.325 mm
Berat 137 kg
Tipe Mesin Liqquid Cooled 4-Stroke, SOHC
Jumlah Silinder Single Cylinder
Volume Silinder 155,1 cc
Bore X Stroke 58 X 58,7 mm
Rasio Kompresi 11,6 : 1
Tenaga Maksimum 14,2 kW (19,3 HP) @ 10.000 rpm
Torsi Maksimum 14,7 Nm @ 8.500 rpm
Sistem Starter Electric
Kapasitas Bahan Bakar 11 Liter
Sistem Pembakaran Fuel Injection
Clutch Type Wet Type Multi-Plate Clutch
Rangka Deltabox
Ukuran Ban Depan 100/80-17 M/C 52P
Ukuran Ban Belakang 140/70-17 M/C 66S
Rem Depan Disc brake
Rem Belakang Disc brake
Suspensi Depan Teleskopic Fork (Upside Down)
Suspensi Belakang Link Monoshock

Desain & Dimensi

DNA Yamaha R Series yang sporty telah diaplikasikan pada All New R15. Desainnya berubah 180 derajat dibandingkan R15 generasi terdahulu. Bahkan dibagian depan telah terpasang lampu Head Light dengan menggunakan teknologi LED, sehingga mampu mencarkan cayaha lebih terang dan lebih hemat energi. Perubahan desain yang dilakukan Yamaha otomatis membuat All New R15 mampu mengalahkan motor sport 150cc sekelasnya.

Sedangkan untuk dimensinya, All New R15 dibalut bodi full fairing yang secara keseluruhan memiliki ukuran panjang 1.990 mm, lebar 725 mm, dan ketinggian 1.135 mm. Sedangkan bobot motor ini mencapai 137 kg, sehingga tergolong sangat ringan yang otomatis akan mengoptimalkan kemampuan akselerasi All New Yamaha R15. Kemudian untuk tinggi tempat duduknya berukuran 815 mm dan jarak terendah ketanahnya mencapai 155 mm. Selain itu, tersedia pula tangki bahan bakar dengan kapasitas 11 Liter.

Performa Mesin

YouTube video

Harga All New Yamaha R15 dibanderol lebih mahal dibandingkan pendahulunya. Hal ini tak lepas dari pemakain mesin baru yang memiliki kapasitas 155.1 cc. Mesin tersebut belum bertipe DOHC, karena masih mengandalkan mesin SOHC 4 Valve dengan sistem pendingi cairan (Liquid Cooled). Tak hanya itu, mesin All New R15 juga dilengkapi teknologi Variable Valve Actuation (VVA). Teknologi tersebut menjadikan torsi merata disetiap putaran mesin, sehingga kemampuan akselerasinya semakin maksimal dari putaran rpm rendah sampai rpm tinggi.

Performa mesin tersebut tak perlu diragukan lagi, karena mampu menghasilkan tenaga maksimal 14.2 KW pada 10.000 Rpm dan torsi 14.7 Nm pada 8.500 rpm. Tak hanya itu, Yamaha juga melengkapinya dengan sistem pembakaran Fuel Injection yang membuat konsumsi bahan bakar semakin irit. Lalu ada pula Forged Piston dan Diasel Cylinder yang diklaim 3X lebih awet, 3X lebih kuat, dan 3X lebih ringan. Kemudian untuk transmisinya, tersedia transmisi manual dengan pola 6 perpindahan gigi.

Suspensi

Suspensi All New R15

Untuk membuat All New R15 semakin stabil dan memiliki handling lebih sempurna, maka motor ini dilengkapi suspensi depan Upside Down. Sama halnya dengan Yamaha Xabre yang memiliki shock USD berwarna emas, motor ini juga memiliki suspensi serupa yang dipadukan dengan stang underyoke. Tak perlu takut sakit penggang karena posisi riding yanng kurang nyaman, karena stang underyoke All New R15 telah dirancang ulang untuk menjaga kenyamanan berkendara jarak dekat ataupun jarak jauh.

Kemudian untuk bagian belakang, All New R15 memakai suspensi monoshock yang berpadu dengan swing arm alumunium yang kokoh. Sedangkan untuk rangkanya, All New R15 menggunakan rangka bertipe Deltabox yang dijamin sangat kuat dan kokoh. Inilah salah satu faktor yang membuat harga All New Yamaha R15 lebih mahal dibandingkan Suzuki GSX-R150, karena motor ini memiliki rangka lebih kokoh. Beralih kebagian pengereman, sudah ada rem cakram yang menghiasi roda depan dengan ban berukuran 100/80-17M/C 52P. Sedangkan ban belakangnya memiliki ukuran 140/70-17M/C 66S.

Fitur Andalan

Fitur All New R15

Harga All New Yamaha R15 yang dibanderol 30 Jutaan membuatnya belum dilengkapi sitem pengereman ABS. Brosis tak perlu kecewa, karena Yamaha menutupi kekurangan tersebut dengan memberikan fitur Asisst & Slipper Clutch. Dimana fitur assist berguna agar kinerja kopling semakin ringan. Sedangkan fitur Slipper Clutch membuat permindahan gigi semakin halus, sehingga kemampuan akselerasi Yamaha All New R15 semakin cepat. Tak hanya itu, kita mendapatkan fitur lampu hazard apabila membeli All New R15.

Hadirnya lampu hazard merupakan salah satu kelebihan All New R15 yang tak dimiliki motor sport 150cc sekelasnya. Sayangnya motor ini belum dilengkapi sistem pengucian keyless yang bisa kita dapatkan apabila membeli Suzuki GSX-R15 ataupun Yamaha Aerox 155. Untuk menutupi kekurangan tersebut, Yamaha melengkapi All New R15 dengan fitur Speedometer Full Digital yang akan menampilkan informasi secara informatif dan multifungsi. Selain itu, tersedia pula fitur shift timing light yang berguna sebagi lampu idicator ketika kita harus menaikan gigi transmisi. Lalu berapakah sebenarnya harga All New Yamaha R15 ?

Daftar Harga All New Yamaha R15 (Update)

Harga All New Yamaha R15 Rp 36,075,000
Harga All New Yamaha R15 MotoGP Rp 36,680,000
 Harga Terbaru : Daftar Harga Motor Yamaha

Note :

  • Harga diatas merupakan harga All New Yamaha R15 OTR Jakarta
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Pilihan Warna Yamaha R15 2021

Harga dan Spesifikasi Yamaha R15

Kelebihan Motor Yamaha R15

  • Memiliki suspensi depan bewarna Gold yang menambah kesan sporty pada tampilan luar All New R15
  • Dibekali mesin berkapasitas 155cc yang dilengkapi teknologi VVA untuk memastikan torsi merata pada setiap putaran mesin
  • Tenaga dan torsinya cukup besar
  • Memakai rangka deltabox yang kuat dan kokoh
  • Semua lampunya sudah menggunakan teknologi LED yang terang, irit, dan tahan lama
  • Dibekali fitur Asisst & Slipper Clutch yang menjadikan kopling lebih ringan dan perpindahan gigi lebih halus
  • Sudah mengadopsi Speedometer Full Digital
  • Desain sangat sporty dan terlihat mirip moge bermesin besar
  • Memiliki fitur lampu Hazard sebagai tanda keadaan darurat
  • Memakai velg sporty yang dipadukan dengan ban berukuran besar
  • Posisi berkendara tetap nyaman, meski memakai stang model Underyoke

Kelebihan Motor Yamaha R15

  • Harga All New Yamaha R15 melebihi 35 Juta Rupiah
  • Belum dilengkapi sistem pengereman ABS
0 Komentar

Stay Connected
×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Info Promo? Chat Kami